Suka Buku
| Pemrograman Dasar Teknik Informatika 2023 | |
| Tags | Hard |
| Last edited by | Helmy |
| Last edited time |

Farras adalah seorang mahasiswa yang gemar membaca buku. Ia sering kali membeli buku-buku berbagai genre untuk menambah pengetahuannya. Pada suatu hari, Rian pergi ke sebuah toko buku dengan tujuan membeli beberapa buku.
Farras memutuskan untuk membeli buku-buku sejumlah N buah. Ia menyadari bahwa harga buku-buku tersebut membentuk suatu deret aritmatika. Harga buku pertama adalah Rp 50.000, dan selisih harga antara buku-buku adalah Rp 10.000.
Bantulah Farras untuk menghitung total pengeluaran yang akan dia keluarkan untuk membeli seluruh buku tersebut.
Untuk menghitung jumlah suatu deret aritmatika, dapat digunakan rumus sebagai berikut:
sn = n/2(2a + (n-1)d)dengan:
sn: jumlah deret aritmatika
n: jumlah suku dalam deret aritmatika
a: suku pertama dalam deret aritmatika
d: selisih antara suku-suku dalam deret aritmatika
Format Masukan
Sebuah baris berisi sebuah bilangan bulat n yang merupakan jumlah buku yang ingin Farras beli.
Format Keluaran
Sebuah baris berisi bilangan bulat harga dari seluruh buku yang ingin Farras beli.
Contoh Masukan
5Contoh Keluaran
350000
Penjelasan
Rian akan membeli 5 buku dengan harga masing-masing:
- Buku pertama: Rp 50.000
- Buku kedua: Rp 50.000 + Rp 10.000 = Rp 60.000
- Buku ketiga: Rp 60.000 + Rp 10.000 = Rp 70.000
- Buku keempat: Rp 70.000 + Rp 10.000 = Rp 80.000
- Buku kelima: Rp 80.000 + Rp 10.000 = Rp 90.000
Total pengeluaran Rian adalah Rp 50.000 + Rp 60.000 + Rp 70.000 + Rp 80.000 + Rp 90.000 = Rp 350.000
Atau dalam rumus penyelesaian matematisnya
Sumber Ilustrasi
https://www.idntimes.com/men/attitude/suci-wu-1/kelebihan-cowok-kutu-buku-c1c2
Helmy